Minggu, 24 Januari 2016

Aplikasi Metode Sedona Method dalam Kehidupan Sehari-hari : Berdamai Dengan Masa Lalu







Aplikasi Metode Sedona Method dalam Kehidupan Sehari-hari 
==================================================



Berdamai Dengan Masa Lalu 




Pikiran bawah sadar (Hati) kita adalah gudang nya informasi mulai dari kita kecil sampai dewasa saat ini , Semua informasi tentang kehidupan kita tersimpan rapi di pikiran bawah sadar .  Setiap  memori yang kita simpan punya muatan emosi baik positif ataupun negatif , dan dalam perjalanannya  Biasanya kebanyakan dari kita lebih banyak menyimpan emosi negatif karena persepsi kita cenderung me-label-i Setiap peristiwa/situasi yang kita jalani dalam kehidupan ini sesuai dengan Belive System yang menjadi Blueprint kehidupan kita ,  Apabila kita hidup dalam Didikan , Pergaulan dan Lingkungan yang positif maka biasanya akan positif juga Belive System kita tapi jika sebaliknya tentu kita punya Belive System (Sistem Kepercayaan) yang negatif . 

Tanpa kita sadari Pikiran bawah sadar kita menjadi gudangnya "Emosi negatif"  dan tumpukan emosi tersebut semakin lam semakin membesar dan mulai mencari jalan keluar dengan berbagi macam alasan sebagai bentuk pelampiasan atau ekspresi kita untuk merdakan tekan yang ada di dalam diri kita , Sebenarnya pelepasan ini sangat baik tapi bagi barang atau orang yang menjadi obyek pelampiasan ini akan mengalami hal negatif dari bentuk pelepan yang anda lakukan/ekspresikan , dan sayangnya sebagian besar yang menjadi korban pelampiasan anda tersebut adalah orang yang anda sayangi yaitu keluarga anda . 

Teknik Sedona Method adalah teknik pelepasan yang menggunakan cara pendekatan internal kepada pikiran bawah sadar untuk dapat melepaskan emosi negatif yang dituju secara lebih halus dengan memanfaatkan pertanyaan yang bersifat memberikan pilihan kepada seseorang atau klien sehingga orang tersebut dapat melepaskan emosi tersebut dengan sadar karena telah mempunyai pemahaman yang benar akan peristiwa , situasi , atau orang yang menjadi objek dalam emosi negatif tersebut (hikmah) .

 Aplikasi Metode Sedona Method yang akan saya bahas dalam tulisan ini adalah untuk berdamai dengan Masa Lalu  ,

Sebenarnya apa yang kita alami saat ini adalah berbagai macam bentuk kenangan dari masa lalu yang bermunculan kembali karena kita masih "melabelinya negatif " sehinga pikiran bawah sadar memunculkannya terus menerus dalam bentuk peristiwa situasi atau orang yang mempunyai muatan emosi negatif  untuk terjadi dalam hidup anda sampai anda bisa menarik pelajaran positif dari  kejadian tersebut dan menjadikan sebuah hikmah untuk menjalani kehidupan ini , Semakin banyak muatan emosi negatif yang ada di pikiran bawah sadar dapat terselasaika atau anda dapat mengambil himahnya ,  Space atau ruang kosong yang ada dipikiran bawah sadar semakin banyak  , Maka kemampuan anda untuk fokus akan semakin meningkat dan daya tahan anda terhadap stress/tekanan semakin kuat  yang otomatis akan mejadikan anda semakin mudah menemukan setiap solusi untuk setiap lika-liku perjalanan hidup anda . " Seperti sebuah komputer yang mempunyai kapasitas hardisk yang besar karena berbagai program yang tidak perlu digunakan sudah anda hapus , maka kinerja , komputer tersebut akan semakin cepat dan baik dalam menyelesaikan perintah yang anda berikan , Begitu juga pikiran bawah sadar ".  

Teknik ini saya bikin sesederhana mungkin agar mudah di praktekan menyelesaikan Emosi yang bermutan negatif :

1 .  Selalu buat diri anda rileks dn nyaman...

" Saya izinkan diri saya untuk fokus kedalam dan Semakin rileks...."

2. Setelah anda merasa rileks...  ,  cari sebuah emosi yang menurut anda sangat mengangu anda baik itu peristiwa, situasi, atau orang . Setelah anda menemukannya kira2  niatkan untuk berkomunikasi dengan emosi tersebut .

3. Tahap ini adalah anda harus mengakui keberadaan perasaan / emosi tersebut...

" Saya akui keberadaan emosi/perasaan ini dan saya izinkan emosi/perasaan ini berada disini  seutuhnya dan apa adanya".  

4.  Bersediakah anda menerima perasaan ini apa adanya dan seutuhnya  ?

5. Bisakah anda mengizinkan perasaan ini ada disini ?

6. Bisakah anda benar2 meng izinkan perasaan ini ada di sini ?

7. Bersediakah anda menerimanya sebisa mungkin hanya untuk saat ini saja ?

8.  Bersediakah anda.... ?

9. Apabila perasaan anda sudah tersa nyaman / plong , Kalau belum ulangi lagi langkah di atas sampai anda merasa nyaman , (intinya jangan terlalu serius ketika anda bernegosiasi dengan pikiran bawah sadar anda sendiri dibuat santai aja , agar hasilnya maksimal.....    :) )

10. Selanjutnya  mulai kita set in pikiran bawah sadar kita , 

untuk menghentikan getaran negatif yang dipancarkan pikiran bawah sadar kita karena emosi yang inten tadi maka kita harus melepas dulu apa muatan kekawatiran atau persaan takut dibalik emosi tadi , oke ... gan... siap dibuat santai aja ya .... kalau seandainya capek buat ngopi sama rokokan dulu juga boleh kok wkwkwkwkwk :)

Pertanyaan set in :

a. Apa sih... yang anda takutkan / kawatirkan ?
b. Bisakah anda melepas keinginan itu menjadi nyata ?
c. Bisakah anda melepas keinginan itu untuk terjadi ?

Bagaimana gan / sis.... sudah plong kan hua...ha...  :)

d  Tetap pada topik emosi yang sama  

Apakah perasaan / emosi ini didasari oleh keinginan untuk diakui atau mendapatkan kendali atau memiliki rasa aman ? 

e. Apapun keinginannya , bisakah anda melepaskannya sebisa mungkin ?

Biasanya di tahap ini muatan emosi anda sudah sangat kecil atau mungkin sudah hilang.....

 f.  Untuk lebih menetralkannya  (Set in penerimaan)

Bersediakah anda untuk melihat kemungkinan ,  peristiwa /situasi/ orang tersebut tidak seperti yang anda lihat....  ?

g.  Apakah anda masih mau mempertahankan perasaan ini atau anda memilih perasaan yang lebih meberdayakan untuk kesuksesan anda 

h. Bersediakah anda menerima, mencintai, dan mengasihi Peristiwa /situasi/ orang ( sebutkan salah satu dari tiga hal tersebut dangan detail sesuai dengan hal yang ada di emosi anda) dan semua yang terlibat , TAK PEDULI APA YANG TERJADI ?

i. Bisakah anda melihat pelajaran yang indah dari hal ini ?

J. Bersediakah anda menerima pelajaran (hikmah) ini ?

(Apabila setelah anda melihat hikmah tersebut ingin menangis atau tertawa ... lakukan saja sepuasnya itu merupakan proses katarsis yang alami dan positif.... ) 

K. Saya Izinkan perasaan ini hadir , dan  menjadi bagian dari hidup saya .

Oke , agan2/sista.. yang baik hati  itu sedikit Sharing dari saya semoga bisa bermanfaat , lakukan Metode ini  dengan santai dan jangan bernafsu untuk lansung mendapatkan hasil yang maksimal setiap orang mempunyai hasil yang berbeda-beda , latih  metode ini sesuai kebutuhan anda semakin banyak anda berlatih semakin baik anda menguasai metode ini dan tentunya dengan hasil yang maksimal .

Metode ini dapat dilakukan untuk semua bentuk emosi negatif  , apabila anda kurang bisa memahami metode ini itu murni karna keterbatasab saya dalam menulis . Semoga2 temen yang ada disini dapat menemukan kebahagian yang salama ini di cari... 

 Bersambung ... 

Sub . bahasan .  " Mengedukasi  Pikiran Bawah Sadar Untuk Kesuksesan . "

Hormat Saya  ,

Ferry Novianto​  Bersama  www.penyembuhanajaib.ml

3 komentar:

Terimakasih Sudah menggunjungi Blog Kami ,

Salam Sukses Berkelimpahan

Untuk Komentar Yang berbau SARA , Melecehkan , Dan Promosi Judi Porno Dan yang tidak sepatutnya akan terhapus otomatis

_/I\_